Sekolah Kita



SMP Negeri 259 Jakarta terletak di Jalan Laksmana VIII Komplek Karyawan TMII Kel. Bambu Apus Kec. Cipayung, Jakarta Timur. Berdiri sejak tahun 1988 sekolah yang juga disebut zhigonine oleh siswanya ini setiap tahunnya selalu menjadi sekolah favorit baik dari DKI maupun dari luar DKI. Hal ini terbukti dari jumlah pendaftar PSB (Penerimaan Siswa Baru) dari tahun ke tahun yang semakin bertambah meski rasio kelas 7 dikurangi. Bahkan sampai saat ini SMP Negeri 259 Jakarta tercatat sebagai sekolah dengan jumlah murid terbanyak di kawasan Jakarta Timur. Namun tidak mengurangi kedisiplinan dan prestasi belajar yang selama ini menjadi ciri khas sekolah yang berbatasan langsung dengan objek wisata Taman Mini Indonesia Indah (TMII) ini.

Profesionalisme dan tanggung jawab dari kepala sekolah, staf, guru, dan karyawan serta dukungan penuh orang tua/wali murid guna menitipkan anaknya di sekolah ini juga menjadi dasar semakin berprestasinya SMP Negeri 259 Jakarta. Dengan semangat baru dan jiwa muda yang mengedepankan Iptek dan Imtaq guna menghasilkan peserta didik yang cerdas, berakhlak dan berpretasi, SMP Negeri 259 Jakarta siap bersaing dengan sekolah-sekolah unggulan lainnya.

Dengan lahirnya blog ini, diharapkan komunikasi antara komponen sekolah dapat berjalan dengan lancar, informasi yang publikasikan dapat di up date setiap saat, serta terjalin rasa kekeluargaan yang erat sehingga mutu proses pembelajaran dapat dirasakan bersama.

Tidak ada komentar: